Minggu, 30 Agustus 2009, 11:10 WIB
Roket pembawa satelit Chandrayaan-1 sukses meluncur di Sriharikota, India (AP Photo/Aijaz Rahi)
India dilaporkan kehilangan pesawat ulang-alik Chandrayaan-I. Para peneliti dan teknisi di badan antariksa Isro kehilangan kontak dengan pesawat antariksa misi pertama India ke bulan ini pada Sabtu 29 Agustus 2009, pukul 1.30 pagi waktu setempat.
Data dari Chandrayaan-I terakhir ditransmisikan pada pukul 12.25 siang ke Jaringan Antariksa India di Byalalu, dekat Bangalore. Direktur Proyek Mylswamy Annadurai mengatakan misi Chandrayaan-I telah berakhir.
Namun juru bicara Isro S Satish mengatakan, pihaknya belum memastikan keadaan Chandrayaan-I. "Hanya saja hingga saat ini kami belum bisa mengirim atau menerima data dari Chandrayaan-I, kami baru dapat menyatakan misi berakhir atau dilanjutkan setelah dapat menganalisa data," tutur Satish di Mumbai seperti dikutip laman Times of India.
Kepala Isro Madhavan Nair mengatakan, pesawat antariksa itu masih dapat diperbaiki. Nair mengatakan Chandrayaan-I telah menyelesaikan 95 persen dari seluruh misi keilmuannya. Chandrayaan-I dijadwalkan mengorbit selama dua tahun, dan diluncurkan pada 22 Oktober tahun lalu.
Selama beberapa bulan terakhir, sejumlah masalah berkaitan dengan Chandrayaan-I muncul. Antara lain masalah temperatur yang menyebabkan sejumlah instrumen tidak berfungsi. Pada 26 April, sensor perbintangan Chandrayaan-I mengalami gangguan sehingga pesawat kehilangan panduan orientasi.
Roket pembawa satelit Chandrayaan-1 sukses meluncur di Sriharikota, India (AP Photo/Aijaz Rahi)
India dilaporkan kehilangan pesawat ulang-alik Chandrayaan-I. Para peneliti dan teknisi di badan antariksa Isro kehilangan kontak dengan pesawat antariksa misi pertama India ke bulan ini pada Sabtu 29 Agustus 2009, pukul 1.30 pagi waktu setempat.
Data dari Chandrayaan-I terakhir ditransmisikan pada pukul 12.25 siang ke Jaringan Antariksa India di Byalalu, dekat Bangalore. Direktur Proyek Mylswamy Annadurai mengatakan misi Chandrayaan-I telah berakhir.
Namun juru bicara Isro S Satish mengatakan, pihaknya belum memastikan keadaan Chandrayaan-I. "Hanya saja hingga saat ini kami belum bisa mengirim atau menerima data dari Chandrayaan-I, kami baru dapat menyatakan misi berakhir atau dilanjutkan setelah dapat menganalisa data," tutur Satish di Mumbai seperti dikutip laman Times of India.
Kepala Isro Madhavan Nair mengatakan, pesawat antariksa itu masih dapat diperbaiki. Nair mengatakan Chandrayaan-I telah menyelesaikan 95 persen dari seluruh misi keilmuannya. Chandrayaan-I dijadwalkan mengorbit selama dua tahun, dan diluncurkan pada 22 Oktober tahun lalu.
Selama beberapa bulan terakhir, sejumlah masalah berkaitan dengan Chandrayaan-I muncul. Antara lain masalah temperatur yang menyebabkan sejumlah instrumen tidak berfungsi. Pada 26 April, sensor perbintangan Chandrayaan-I mengalami gangguan sehingga pesawat kehilangan panduan orientasi.
Sumber
www.at2012.co.cc
0 komentar:
Posting Komentar